Pantai Pandan Wangi

Pantai Pandan Wangi

Pantai Pandanwangi, Kecamatan Toili, akhir-akhir makin dikenal karena banyak dikunjungi masyarakat Kecamatan Toili dan Toili Barat serta daerah sekitarnya.
Pantai Pandanwangi sangat landai, berpasir hitam halus dan sepanjang pantainya ditumbuhi pohon nyiur (kelapa) dan pohon-pohon pelindung. Semua ini membuat Pantai Pandan Wangi kian terasa sejuk dan nyaman untuk dijadikan tempat berekreasi.
Pantai Pandanwangi kini semakin diminati para wisatawan untuk melihat lautnya yang banyak ditumbuhi batu-batu karang beraneka warna dan bentuk, hinga sangat cocok pula untuk dijadikan arena olahraga Selam (diving), Ski Air dan Layar.
Berlibur ke Pantai Pandanwangi, kecamatan Toili bersama keluarga akan terasa semakin lengkap karena di sana telah tersedia cafe-cafe yang akan menawarkan beragam menu makanan dan minuman.
Lokasi : Desa Pandanwangi, Kecamatan Toili 115 Km dari Luwuk.
Angkutan : Dapat dijangkau dengan kenda-raan roda dua dan roda empat
Fasilitas : Tersedia cafe-cafe

Baca juga yang dibawah ini

0 komentar:

Posting Komentar

 

Inal82.blog Copyright © 2011-2012 | Powered by Blogger